Kamis, 14 Desember 2017

DMCA - Pusat Bantuan Pelaporan Website dan Blog Copy Paste

DMCA - Pusat Bantuan Pelaporan Website dan Blog Copy Paste. Rasanya eneg juga kalau melihat, tulisan yang capek-capek kita ketik justeru di copas sama orang yang nggak bertanggungjawab. Pasti sebagian penulis pernah merasakannya. Gimana perasaan kalian, ketika tulisan kalian itu nangkring di website, wall, blog dan status orang lain tanpa menyantumkan sumber aslinya? Kalau aku gemes pengen nampol sama laptop.

Apalagi, kalau tulisan kita itu dijadikan untuk menarik trafik blog atau website sang copaser. Duh, jinjai banget deh. Pengen salaman sama orang macam gini, lalu bilang,"di sekolah nggak pernah diajari beretika kah?"

Untuk mengatasi Copaser amatiran macam mereka, Google menyediakan layanan pelaporan bernama DMCA ( Digital Millennium Copyright Act ). Jadi, di DMCA itu kalian bisa nglaporin blog atau website kalian yang dicopas di blog atau website lain tanpa memberi link website kalian sebagai rujukan atau sumber. Efek dari tulisan ini, bisa jadi, blog kalian nggak terbaca sama google dan blog mereka bisa jadi di urutan pertama. Gemes kan? kayak yang pernah aku alami kemarin.


DMCA (Digital Millennium Copyright Act)

Nah, untuk pengalaman kemarin itu, iseng-iseng aku nyari tulisanku dengan keyword 'cabut gigi gratis di Hongkong' dan aku dibuat kaget, karena di mesin pencarian ini, justeru malah ada website Pahlawan Devisa yang mencopas isi konten blogku tanpa memberi sumber asalnya. Tulisan itu, di upload dua hari setelah penanyangan di blogku jadi tranding. 

Duh, nggak menghargai sekali jirih payah tulisanku sama sekali ini orang. Apalagi, sang COPASER ini juga menghapus komentarku di websitenya. Yang lebih menjijikan lagi, ternyata dia punya facebook yang masih aktif. Enggak banget deh pokok e. 

Pun yang dicopas juga bukan punyaku saja. Sekelas berita online dari APAKABAR+ juga di copas tulisannya di website ini. Dia cuma mengganti sebagian foto tanpa merubah satu kata pun tulisan didalamnya.

Singkat cerita, aku melaporkan web Pahlawan Devisa ini ke DMCA. Dan alhamdullilah, tulisan itu sekarang sudah tidak tampil lagi. Sesuai dengan peraturan yang berlaku, ketika website ketahuan mencopas artikel dan ketahuan sama si empunya dan yang punya nggak terima lalu mengadu ke DMCA, akibatnya ya bisa begitu. Konten copaser bisa nggak tampil lagi. Bisa juga nggak terindex atau yang lebih parah lagi, website akan kena peringatan keras.

Masih mau jadi blogger COPASER? kelaut aja deh. Jangan ngaku penulis kalau cuma bisa copas karya orang lain. 
Cara buat ngelaporin blog COPASER ke DMCA nanti bakalan aku share lagi. 


Salah Satu Tulisanku Yang di COpas

Blog TukanG COpas



       






Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Featured Post

SEMUA TENTANG MAS KER